Serui, 03 Maret 2023 Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Yapen kini gelar kunjungan kerja ke Lapas kelas IIB Serui dengan alamat Jalan Sumatera Serui kota Kecamatan Yapen Selatan Kabupaten Kepulauan Yapen Provinsi Papua. Kunjungan Dinas Kesehatan guna melihat secara langsung dan mendukung pembentukan Polikklinik Rawat Jalan lapas Serui.
Dalam penjelasan dr. Andi Raya Sarjatno, M.Kes selaku Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Yapen mengatakan haknya (Wargabinaan Lapas Serui) dibatasi akan tetapi pelayanan kesehatan tidak akan kami batasi “Pelayanan yang diberikan untuk warga binaan warga negara Indonesia yang terkhusus warga masyarakat Kabupaten Kepulauan Yapen walaupun haknya dibatasi akan tetapi pelayanan kesehatan kita tidak pernah membatasinya kita harus memberikan pelayanan terbaik,
dr.Andi juga mengajak kepada Lapas kelas IIB Serui agar bersama-sama membantu dan mendukung Pelayanan Kesehatan yang baik kepada (Wargabinaan Lapas Serui).
Melengkapi secara teknis Ketenagaan, Sarana dan Prasarananya, Surat ijin Operasionalnya Baik dari Instansi Dinas Kesehatan maupun dari Instansi-instansi lainnya yang terkait dalam mendukung Pelayanan Kesehatan yang baik dan berkualitas.
Suparlan Purba, S.Sos selaku Kasibinadik dan Giatja Lapas kelas IIB Serui sangat mengharapkan dengan kedatangan tim dari dinas Kesehatan Kepulauan Yapen yang mana telah memonitoring dan melihat langsung kondisi dan persiapan kami dalam membentuk Polikkliknik Rawat Jalan, Suparlan juga mengharapkan kepada Dinas Kesehatan agar secepatnya dapat mengeluarkan Surat Ijin Operasi PolikKlinik Rawat Jalan Lapas Serui guna mendukung jalannya pelayanan kesehatan kepada (Wargabinaan Lapas Serui).Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Jumat, 03 Maret 2023 Tim Dinas Kesehatan dr. Andi Raya Sarjatno, M.Kes selaku Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Yapen dan di ikuti oleh :
- Yanes Yowei, S.Kep. Ners (Selaku Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinkes Yapen)
- Daud Kadiwaru, S.Kep (Selaku Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinkes Yapen )
- Nani T. Manullang, S.Farm (Selaku Kepala Seksi Kefarmasian Dinkes Yapen)
- Aulia Rahmah, SKM (Selaku Kepala Seksi Sumberdaya Manusia Kesehatan Dinkes Yapen)
Editior : Simon Tawarare, A.Ma